30 November, 2008

enak naik sepeda ketimbang mobil mewah


Tanpa melihat langsung apa yang terjadi, ana tertawa sendiri membaca tulisan dari blognya ummi irsyad istrinya pak romi penemu ilmukomputer.com. Betapa tidak, selama ini yang sering ana dapatkan bahwa jika seorang businessmen/karyawan berangkat kerja tentulah berangkat dengan kuda atau pun kijang kapsul lengkap dengan jas dan dasi serta sepatu hitam. Namun di dalam artikel tersebut diceritakan seorang pria yang berangkat kerja dengan menggunakan sepeda !. Bagi kita di indonesia ini bukanlah sebuah kelaziman yang berlaku. Yang jelas, dengan pola pikir kita selama ini tentunya tergambar seseorang yang bekerja menggunakan dasi dan jas tidak lah pantas menggunakan sepeda motor apalagi menggunakan sepeda angin. Tapi ternyata di Jepang, ini sudah menjadi pemandangan yang biasa. Orang tidak lagi menjadikan sebuah prestise jika seseorang menggunakan mobil atau kemudian membanggakan diri dengannya. Mereka lebih suka memanfaatkan sepeda agar tubuh senantiasa sehat dan bugar.
Di Indonesia, dapat diterka apa yang terjadi seandainya ada yang berpakaian jas dan berdasi kemudian bersepeda pergi ngantor. Pastinya akan jadi tontonan yang heboh.
Mudah-mudahan ummat muslim nantinya bisa mengaplikasikan nilai-nilai yang telah diserap oleh orang jepang terkait kedisiplinan waktu, etos kerja dan juga tentang keduniaan tadi. Bahwa kita tak kan menjadi hina kalau dalam keseharian kita tidak menggunakan mobil-mobil mewah keluaran terbaru. tak akan.
ini sekali lagi membantah bahwa kebahagiaan seseorang dinilai dari mewah dan modernnya kehidupan seseorang. sekaligus mengalahkan hipotesa bahwa untuk membahagiakan orang-orang yang kita cintai haruslah dengan harta yang banyak dan berlimpah. Sekali lagi tidak.
he.. he.. jadi kepingin ke jepang...
insya Allah...

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Lebih fresh jika naik sepeda skalian olah raga...kita bisa menikmati perjalanan dengan nyaman....tentunya kalo cuaca tidak lagi panas atau ujan lebat.....

Al muhandis mengatakan...

he... he...., iya juga tuh pak .. sepakat bana